Friday 27 September 2013

NOVEL PALING FENOMENAL DI DUNIA : Harry Potter




Sumber foto: img818.imageshack.us
Salah satu novel paling fenomenal di dunia dalam 20 tahun terakhir adalah novel fantasi Harry Potter karya J.K. Rowling. Novel yang terdiri dari tujuh seri ini terbit perdana di Inggris pada tanggal 30 Juni 1997. Hingga 10 tahun kemudian tepatnya pada tanggal 21 Juli 2007 novel seri terakhir terbit dan sampai di tangan para pecinta Harry Potter.

Mengambil kisah dunia sihir dengan latar belakang Sekolah Sihir Hogwarts, J.K. Rowling pada setiap serinya mengajak para pembaca untuk menikmati pertarungan Harry Potter melawan penyihir jahat Lord Voldemort. Penyihir yang berambisi menjadi makhluk abadi, menaklukkan dunia sihir, menguasai semua orang non-penyihir, dan telah membunuh orang tua Harry dengan menggunakan Ilmu Hitam.
Sejak rilis perdana novel pertama Harry Potter dan Batu Bertuah (Harry Potter and the Sorcerer’s Stone), novel ini secara mengejutkan mendapatkan ketenaran yang fenomenal dan kesuksesan secara komersial. Tidak hanya di Inggris, tempat pertama novel Harry Potter dan Batu Bertuah dirilis melainkan juga di seluruh dunia. Kisah ketenaran Harry Potter pun tidak berhenti pada tokoh utama novel tetapi juga pada tataran film dan video game. Bahkan beragam merchandise tentang Harry Potter mulai banyak diminati.
Rilis perdana novel kedua Harry Potter dan Kamar Rahasia (Harry Potter and the Chamber of Secrets) hingga ketujuh Harry Potter dan Relikui Kematian (Harry Potter and the Deathly Hallows) merupakan saat-saat yang paling ditunggu oleh para pecinta Harry Potter di seluruh dunia. Walaupun sebenarnya novel Harry Potter terbit dengan genre  buku anak. Namun ternyata pecinta Harry Potter tidak hanya dari kalangan anak-anak tetapi juga kalangan remaja hingga orang dewasa.
Sumber foto : yes24.co.id
Novel Harry Potter yang fenomenal membuat J.K. Rowling disebut-sebut sebagai penulis terkaya di dunia. Bagaimana tidak tujuh seri serial novel Harry Potter hingga awal tahun 2013 telah terjual lebih dari 450 juta eksemplar di seluruh dunia, diterjemahkan ke dalam 73 bahasa, dan diterbitkan di lebih dari 200 wilayah. Tidak hanya itu adaptasi novel seri Harry Potter ke dalam 8 film menjadikan film seri Harry Potter ke dalam film seri paling sukses dalam 15 tahun terakhir. Bahkan merek dagang Harry Potter yang berhubungan dengan cerita memiliki nilai lebih dari $15 milyar. Benar-benar novel yang fenomenal dan sukses komersial.
Berikut judul-judul seri novel Harry Potter
1.    Harry Potter dan Batu Bertuah (Harry Potter and the Sorcerer’s Stone)
2.    Harry Potter dan Kamar Rahasia (Harry Potter and the Chamber of Secrets)
3.    Harry Potter dan Tawanan Azkaban (Harry Potter and the Prisoner of Azkaban)
4.    Harry Potter dan Piala Api (Harry Potter and the Goblet of Fire)
5.    Harry Potter dan Orde Phoenix (Harry Potter and the Order of the Phoenix)
6.    Harry Potter dan Pangeran Berdarah-Campuran (Harry Potter and the Half-Blood Prince)
7.    Harry Potter dan Relikui Kematian (Harry Potter and the Deathly Hallows)



Artikel Terkait

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih atas kunjungannya